Memilih venue untuk acara atau kegiatan publik perlu dipertimbangkan dengan baik agar sesuai dengan konsep dan kapasitas acara yang telah direncanakan. Selain gedung serbaguna, saat ini ada beragam jenis venue dengan konsep dan nuansa yang baru untuk sebuah acara. Salah satu venue yang tengah marak digunakan untuk berbagai macam kegiatan adalah taman. Biasanya taman digunakan untuk menyelenggarakan kegiatan outdoor atau semi outdoor yang menggabungkan konsep dengan nuansa alam yang menyegarkan.
Vertical garden kini jadi salah satu jenis taman atau ruang terbuka hijau yang tengah naik daun. Bagaimana tidak, taman ini menghadirkan fungsi sebagai sumber oksigen dan penghijauan di lahan yang sempit seperti gedung perkantoran. Adanya vertical garden ini membuktikan bahwa ruang terbuka hijau dapat dihadirkan di gedung perkantoran. Selain menjadi sumber oksigen, vertical garden juga bersifat multifungsi karena dapat digunakan sebagai venue untuk menyelenggarakan kegiatan, seperti Vertical Garden yang ada di Telkom Landmark Tower. Ini dia beberapa kegiatan yang cocok digelar di Vertical Garden Telkom Landmark Tower!
1. Seminar
Vertical Garden menjadi salah satu pilihan venue yang dapat digunakan untuk menggelar kegiatan seminar dengan nuansa yang baru. Venue ini dipenuhi tanaman segar yang berpengaruh terhadap kondisi udara. Bukan hanya hiasan, tanaman yang ada juga berperan dalam menciptakan kondisi yang segar dan sejuk sehingga peserta merasa nyaman selama acara berlangsung. Suasana semi outdoor yang tercipta di Vertical Garden juga membuat acara terlihat lebih santai namun tetap memberi kesan profesional.
Vertical Garden di Telkom Landmark Tower dilengkapi dengan layar LED yang cukup besar, cocok digunakan untuk memaparkan isi seminar atau menampilkan pembicara hingga kursi paling belakang. Penggunaan vertical garden sebagai venue juga mencerminkan kepedulian terhadap keberlanjutan dan konsep hijau sehingga sangat cocok digunakan untuk acara bertemakan lingkungan.
2. Pameran
Latar belakang Vertical Garden yang hijau dan alami membuat suasana pameran menjadi lebih hidup, segar, dan terasa menyatu dengan alam. Vertical Garden cocok untuk pameran yang menampilkan produk kreatif, karya seni, kerajinan tangan, fashion berkelanjutan, hingga produk-produk ramah lingkungan. Selain produk kreatif, pameran kendaraan listrik dengan kapasitas kecil juga cocok digelar di Vertical Garden karena selaras dengan pesan ramah lingkungan yang menjadi keunggulan produk.
Vertical Garden juga menghadirkan kesan modern dan inovatif sehingga dapat memperkuat citra dari brand atau karya yang akan dipamerkan. Menggelar pameran di Vertical Garden juga mendukung konsep acara yang lebih terbuka dan interaktif dengan peserta. Pengunjung yang hadir dapat menikmati pameran dengan santai dan merasakan pengalaman yang baru dan berbeda dari biasanya.
3. Bazar UMKM
Vertical Garden sangat cocok digunakan sebagai venue untuk bazar UMKM karena mampu menciptakan suasana yang segar, alami, dan menarik perhatian pengunjung. Produk-produk UMKM yang dipamerkan akan terlihat lebih menarik ketika dikelilingi oleh elemen alam dan kesan estetik dari Vertical Garden juga memberikan nilai tambah dalam hal branding.
Venue seperti ini dapat memperkuat citra UMKM sebagai bagian dari gerakan ekonomi kreatif yang tidak hanya menjual produk, tetapi juga menawarkan pengalaman berbelanja yang berbeda dan bermakna. Latar Vertical Garden yang hijau membuat bazar juga menjadi lebih hidup dan nyaman untuk dikunjungi sekaligus memberi kesan yang berbeda dari bazar yang biasanya diselenggarakan di dalam ruangan atau tempat tertutup.
4. Pop Up Market
Produk-produk lokal, handmade, hingga karya kreatif dari brand-brand kecil akan tampak lebih menonjol dan menarik ketika dipajang dalam suasana yang menyatu dengan alam. Suasana ini mendorong interaksi yang lebih personal antara penjual dan pembeli sekaligus menciptakan kesan yang lebih akrab dan menyenangkan. Lokasi Vertical Garden juga memperkuat kesan pop up market sebagai acara yang kekinian, ramah lingkungan, dan penuh kreativitas.
Vertical Garden sangat cocok digunakan sebagai venue untuk pop up market produk fashion hingga pameran peralatan rumah tangga yang ramah lingkungan karena menyatukan dua elemen penting dalam tren masa kini, yaitu tren dan keberlanjutan. Ketika produk pameran atau fashion dipamerkan di tengah nuansa hijau dan terbuka, hal yang disampaikan bukan hanya pemasaran produk saja tetapi dapat melibatkan pesan lingkungan yang berkelanjutan.
5. Yoga atau Pound fit
Vertical Garden sangat cocok digunakan sebagai venue untuk aktivitas kebugaran seperti yoga hingga pound fit karena menghadirkan suasana alami yang mendukung kenyamanan fisik dan ketenangan mental. Kehadiran tanaman hijau yang tersusun secara vertikal menciptakan atmosfer yang sejuk, menyegarkan, dan estetis, berbeda dari suasana di studio atau ruang tertutup pada umumnya.
Bagi kegiatan seperti yoga yang membutuhkan ketenangan, fokus, dan koneksi dengan alam, Vertical Garden memberikan latar yang sempurna untuk menenangkan pikiran sekaligus menyegarkan tubuh. Sementara itu, untuk kegiatan pound fit ruang semi outdoor ini memungkinkan peserta bergerak lebih bebas dan leluasa. Kesan alami yang ditawarkan juga membantu menjaga mood tetap positif dan semangat selama sesi latihan berlangsung.
Vertical Garden Cocok untuk Venue Berbagai Kegiatan
Fungsi Vertical Garden saat ini bukan hanya sebagai pojok ruang terbuka hijau yang ada di gedung perkantoran saja. Taman ini biasanya juga dapat dimanfaatkan sebagai venue untuk menyelenggarakan berbagai acara dengan kapasitas yang kecil. Biasanya kegiatan yang dapat digelar di Vertical Garden juga bukan hanya menawarkan nuansa alam di tempat yang modern, tetapi juga memberi kesan yang lebih intimate.
Sebagai green building berarsitektur modern, Telkom Landmark Tower menghadirkan nuansa alam lewat Vertical Garden di lantai utama. Ruang hijau ini menggabungkan desain sederhana dengan teknologi seperti smart LED, dan dapat menampung hingga 300 orang. Dengan luas 20x20 meter, Vertical Garden menjadi pilihan tepat untuk menyelenggarakan berbagai acara dalam suasana semi outdoor yang segar dan profesional.
Comments