Kopi telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari banyak orang, terutama dalam pekerjaan dan produktivitas. Di balik rasa dan aromanya yang khas, kopi memainkan peran penting dalam membentuk budaya kerja yang lebih fokus, dinamis, dan produktif. Kandungan kafein dalam kopi memberikan dorongan energi, meningkatkan konsentrasi, serta mengurangi rasa kantuk. Berbagai manfaat dari minum kopi ini diyakini membantu karyawan tetap waspada dan fokus dalam menyelesaikan pekerjaan. Lalu, apakah minum kopi benar-benar efektif untuk karyawan atau hanya sekadar FOMO?Simak penjelasannya berikut!
Kopi Efektif untuk Meningkatkan Konsentrasi
Kopi berperan dalam meningkatkan konsentrasi saat bekerja karena kandungan kafein di dalamnya mampu merangsang sistem saraf pusat. Kafein bekerja dengan cara menghalangi zat kimia di dalam otak yang memicu ngantuk sehingga secangkir kopi sering dijadikan andalan untuk memulai aktivitas. Konsumsi kopi dalam jumlah yang tepat juga dapat membantu karyawan lebih mudah berkonsentrasi dalam jangka waktu tertentu sehingga produktivitas kerja bisa meningkat.
Memberikan Energi Tambahan untuk Bekerja
Kopi juga dipercaya mampu memberikan energi tambahan saat bekerja karena kandungan kafein di dalamnya dapat meningkatkan kewaspadaan sehingga tetap terjaga selama bekerja. Saat minum kopi, kafein juga akan memicu tubuh menjadi terasa lebih segar karena dapat mengurangi rasa lelah. Dengan ini, karyawan bisa kembali bersemangat saat menjalani aktivitas harian. Tidak hanya menambah tenaga secara fisik, minum kopi juga memicu rasa nyaman hingga meningkatkan motivasi kerja.
Bukan Sekadar FOMO, Bisa Menjadi Sarana Interaksi Sosial
Kopi sering menjadi alasan sederhana untuk berkumpul saat coffee break, rapat santai, atau sekadar berbincang ringan di pantry. Momen tersebut dapat membuat karyawan bisa lebih mudah menjalin komunikasi, berbagi cerita, bahkan bertukar ide. Oleh karena itu, minum kopi di kantor bukan sekadar FOMO atau ikut-ikutan tren, tetapi juga memiliki fungsi yang lebih dalam, terutama sebagai sarana membangun interaksi sosial. Budaya ngopi menjadi cara sederhana untuk mempererat komunikasi, memperkuat kebersamaan, dan menjaga semangat kerja tetap positif.
Produktivitas karyawan di kantor sering kali dimulai dari hal sederhana, salah satunya segelas kopi. Bagi banyak orang, kopi bukan hanya minuman penyemangat, tetapi juga kewajiban untuk memulai hari agar lebih fokus dan penuh energi. Secangkir kopi di pagi hari atau saat istirahat siang dapat membantu menjaga konsentrasi sekaligus mengurangi rasa lelah, sehingga kinerja tetap stabil sepanjang hari. Setiap orang bisa saja memiliki selera kopi yang berbeda-beda. Bukan hanya jenis kopi atau cara pembuatannya, suasana coffee shop sering kali menjadi pertimbangan tersendiri dalam memilih kopi untuk bekerja.
Untuk menghadirkan budaya kerja yang produktif, Telkom Landmark Tower juga menghadirkan beberapa coffee shop yang melengkapi pilihan #SobatTLT untuk memulai hari kerja. Ada The Coffee Bean and Tea Leaf, It’s My Coffee, atau Starbucks Coffee yang menyajikan kopi dengan kualitas premium. Jika ingin kopi dengan harga yang affordable seperti Janji Jiwa, Point Coffee, hingga Coffee Stop juga tersedia. Pilihan kopi yang otentik juga dihadirkan lewat tenant Kopi Oey yang rasa kopinya khas. Berbagai coffee shop ini dapat memenuhi kebutuhan kafein #SobatTLT tanpa harus keluar gedung.
Comments